DPRD Kota Ambon Lakukan Rapat Dengar Pendapat Sikapi Kondisi Kota Ambon Akhir Akhir Ini.

Ambon.Malukuexpress.Com-Komisi I DPRD kota Ambon melakukan Rapat dengar pendapat dengan aparat keamanan khususnya Kapolres dan Dandim untuk menyikapi situasi kondisi akhir-akhir ini, terjadi konflik-konflik di masyarakat,

Demikian disampaikan Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Ambon Muhammad Fadli Toisutta kepada wartawan usai rapat di kantor DPRD kota Ambon Kamis (16/1/2025).

Menurut Fadli, Kita melakukan rapat ini untuk bisa berkoordinasi dan bersinergi dengan aparat keamanan untuk menjaga situasi kondisi kota ini ke depan karena kita melihat kondisi kota ini sudah Aman, damai jangan sampai segelintir oknum-oknum melakukan kondisi sehingga kita bisa terpecah ke depan sehingga situasi ini kita akan berkoordinasi dan bersinergi terus dengan aparat kepolisian dan seluruh instrumen.

“Kita melihat kondisi konflik yang terjadi Ini kebanyakan pada kelompok-kelompok remaja sehingga kita juga akan bersama-sama dengan komisi untuk bisa menghimbau seluruh instrumen, apakah keluarga, RT, kelompok Pemuda dan lain-lain untuk bisa kita menyikapi kondisi ini,” Ujar Fadli.

Fadli juga menghimbau agar masyarakat bisa Tetap tenang menjaga situasi, jangan terprovokasi dengan informasi-informasi yang bisa melakukan perpecahan, sehingga kita menjaga situasi ini supaya Ambon tetap damai, tetap kondusif sehingga investor , dampak ekonomi bisa hadir di Kota Ambon dan ekonomi di sini bisa maju ke depan nantinya.

Dijelaskan Fadli, Kita melihat insiden ini Memang karena dengan operasional dan lain-lain Makanya komisi I harus bisa intervensi Pemerintah kota untuk bisa menganggarkan karena lokasi-lokasi yang kita tahu tadi di sampaikan oleh Kapolres ada 20 lokasi 20 titik rawan sehingga kita menjadi skala prioritas di mana saja menjadi titik kami untuk bisa berkoordinasi Apakah membangun Pos jaga atau waktu untuk respon cepat.

“Tadi kita juga bersama-sama dengan aparat kepolisian untuk bisa mencari pelaku dan proses tadi juga sudah diinformasikan dari aparat keamanan dan sudah ditindaklanjuti dalam memproses Apakah ada pelaku, tapi nanti kita menunggu atau serahkan kepada aparat keamanan untuk memproses ini,” Ujar Fadli

Anggota DPRD kota Ambon secara lembaga khususnya di komisi I menghimbau Kepada seluruh masyarakat agar Tetap tenang Jangan terprovokasi dengan isu-isu hoax dan lain-lain.

Masyarakat sudah cerdas, dengan kondisi kemarin masyarakat tidak terprofokasi dan lain-lain makanya tidak larut cepat di mitigasi, pungkas Toisutta.

Pos terkait