Ambon, MX. com. Politisi PDI Perjuangan Benhur Watubun, ST menegaskan kalau dirinya siap menjadi Anggota DPRD Provinsi Maluku Periode 2019-2024 saat menghadiri Rakerda PDI Perjuangan di Pasific Hotel. Sabtu (7/9).
Lanjutnya, sebagai politisi dan sebagai kader PDI Perjuangan, kader itu harus tegak lurus mengikut apapun keputusan dari Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Pusat, Kalapun Partai meminta saya maka hari ini saya siap.
Tambahnya, Putusan hasil Kongres PDI Perjuangan di Jakarta pada tanggal 5 Agustus lalu menyatakan Pemilihan Anggota DPRD Maluku telah final. Untuk itu, dirinya siap mengikuti apapun hasil keputusan kongres PDI Perjuangan.
“Kalau hasil kongres meminta saya untuk turun jadi Anggota DPRD Maluku maka saya siap turun gunung karena sesuai amanat PKU Pasal 32 Tahun 2019 menyatakan Pergantian Calon terpilih. Untuk itu, saya meminta kader PDI Perjuangan untuk tetap bersabar, lambat atau cepat harus bersabar, sebab Keputusan Mahkamah Partai itu harus disahkan oleh DPP PDIP akui Politisi PDI Perjuangan ini, “akuinya. (RS)