Jebolan PPLP Dayung Maluku Bergabung Dengan Pelatnas, Ini Harapan Kadispora

MALUKUEXPRESS.COM, Ambon, Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia ( PODSI) Provinsi Maluku tak henti-hentinya mengirim atlet masuk ke Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) dan pada bulan oktober 2024 Lima Orang atlet Dayung Maluku kembali di panggil untuk bergabung di Pangalengan Jawa Barat bersama atlet atlet Dayung yang berasal dari daerah lain sehingga total menjadi tujuh atlet adal maluku serta menariknya mereka semua merupakan Jebolan atau alumni Pusat Pendidikan dan latihan Olahraga Pelajar (PPLP) yang berlokasih di jalan pemuda karang Panjang tersebut.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Maluku Sandi. A. Watimena.ST.MT ketika di hubungi tentunya sangat bangga dengan prestasi yang di torehkan oleh Para Jebolan PPLP Maluku kususnya Cabang Olahraga (Cabor) Dayung tersebut.

Sebab Dayung dari Awal Berdirinya PPLP sampai saat ini Selalu menyumbang atlet Baik tingkat junior maupun Senior ini merupakan sebuah pencapaian yang sangat luar biasa Ujar Watimena.

Menurutnya Pusat Pelatihan Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) merupakan wadah pembinaan dan pelatihan atlet yang berbakat di olahraga serta potensial untuk di kembangkan menjadi atlet berprestasi.

Untuk mereliasasikan hal ini di perlukan sistem yang mapang dan waktu yang panjang dengan menggunakan strategi dan kiat-kiat pembinaan untuk mencapai tujuan prestasi Kata Kadis lagi.

Untuk itu dirinya sangat yakin semua Atlet Dayung yang berada di pelatnas ke depan akan meraih banyak Prestasi untuk Bangsa dan negara terutama untuk Provinsi Maluku apalagi mereka semua sudah terbukti prestasinya pada ivent-Ivent Nasional salahsatunya Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024 yang baru saja Selesai dan Dayung Maluku merupakan penyumbang Emas Terbanyak dengan satu Emas, dua Perak, tiga Perunggu ini merupakan prestasi yang sangat luar biasa.

Selain itu juga ada atlet Dayung yang lebih dulu telah lama berada di pelatnas seperti Memo dan Chelsea Corputy mereka sudah terbukti prestasinya baik tingkat Asia Tenggara dan asia bahkan Salahsatu Jebolan PPPLP Maluku Nyong Memo berhasil Dua kali berturut-turut lolos ke Olimpiade yaitu Olimpiade Brasil dan Paris Prancis.

Harapan juga datang dari kepala Dinas Untuk lima Orang Atlet Dayung Maluku Antara Lain Issa Behuku, Arni. S.Pattipeiluhu, Maria Bahy, Popy Hattu dan Rusdy Elly dapat mengikuti jejak Senior mereka Nyong Memo dan Chelsea Corputty bahkan lebih dari mereka berdua untuk meraih prestasi setinggi mungkin karena jujur kami selaku kepala Dinas sangat bangga dan sangat berterimah kasih dengan Para alumni PPLP Maluku Kususnya Cabor Dayung tersebut. (*

Pos terkait