Trend Corona Meningkat, DPRD Maluku Rapat Evaluasi Internal

Ambon, MX. Com. Walikota Ambon Richard Louhenapessy, SH telah menyurati Pangdam XVI Kodam XVI Pattimura dan Kapolda Maluku guna mengantisipasi pergerakan orang masuk keluar kota Ambon dan untuk menyikapinya maka DPRD Maluku telah melakukan rapat internal bersama tim DPRD Maluku yang menangani penyebaran covid 19 di Maluku. Hal ini diakui oleh Ketua DPRD Provinsi Maluku Drs. Lucky Wattimury, M.Si kepada sejumlah wartawan di ruangan kantor DPRD Maluku karang panjang. Selasa 19/5/2020.

Rapat internal tersebut nantinya akan membahas seputar evaluasi pemberlakuan PSBB di Kota Ambon. Untuk itu, DPRD Maluku meminta Pemerintah Kota Ambon untuk mempertimbangkannya,”jelasnya.

“Jadi nantinya akan dibahas kalau seandainya dalam waktu dekat pemerintah kota Ambon memberlakukan PSBB maka usulan pertimbangan tadi dari kami di DPRD tidak berlaku lagi”. Untuk itu, sekarang ini bukan saatnya lagi kita saling menyalahkan satu dengan yang lain, sampai tadi malam sudah bertambah lagi 9 jumlah pasien positif dari 107 menjadi 116 tapi besok akan bertambah lagi”, kata Lucky.

Ia tegaskan dengan melihat trend angka peningkatan jumlah kasus penyebaran virus corona ini, maka saya menghimbau sudah saatnya kita mari bersama-sama bersatu padu singsingkan legan baju bekerja bersama-sama memutuskan mata rantai penyebaran virus corona ini, “katanya mengajak agar selalu tetap waspada.

Lanjutnya, Tidak pernah bosan saya mengingatkan masyarakat mari kita ikuti anjuran pemerintah .mengunakan masker saat keluar rumah, rajin cuci tangan, jangan keluar rumah kalau tidak ada urusan penting. “kalau anjuran ini kita ikuti dengan baik maka penyebaran virus corona ini akan berhenti”, “tutupnya. (**)

Pewarta : RS.

Pos terkait