Yeremias Ingatkan Transportasi Laut di Masa Covid 19 Ikuti SE.Menhub Nomor 12 Tahun 2020

Ambon, MX. Com. Anggota DPRD Maluku dan Ketua Komisi C Anos Yermias, S.Sos dalam akun Facebooknya memberikan pencerahan dalam pelayaran ditengah Pandemi Covid 19, kebetulan beliau dalam Komisi yang membidangi Perhubungan. MX. Com mengutip pernyataannya. Selasa (14/7) bahwa, SURAT EDARAN MENTERI PERHUBUNGAN RI NOMOR SE 12 TAHUN 2020 TENTANG PETUNJUK PELAKSANAAN TRANSPORTASI LAUT DALAM MASA ADAPTASI KEBIASAAN BARU MENUJU MASYARAKAT PRODUKTIF DAN AMAN DARI PANDEMI COVID-19. dengan tetap memperhatikan dan MEMATUHI SOP PROTOKOL KESEHATAN COVID-19, yaitu :

✓ MENJAGA JARAK

✓ MENGGUNAKAN MASKER

✓  MENJAGA KEBERSIHAN DAN

✓ SERING MENCUCI TANGAN.

Seluruh ABK maupun CALON PENUMPANG sebelum NAIK ke KAPAL HARUS DILAKUKAN PEMERIKSAAN RAPID TEST, penyemprotan DISINFEKTAN ke KAPAL, PEMERIKSAAN DOKUMEN PENUMPANG SESUAI YANG DI PERSYARATKAN DAN HARUS DILENGKAPI KELENGKAPAN SURAT JALAN DARI SATGAS COVID-19 SETEMPAT.

Apabila ditemukan ABK maupun CALON PENUMPANG yang tidak melengkapi persyaratan sesuai SOP PROTOKOL KESEHATAN COVID-19 ia akan diturunkan dan tidak boleh dilayani atau diberikan ijin untuk ikut naik ke Kapal.

Intinya semua pihak baik para PETUGAS di Lapangan, Para Operator Kapal maupun Masyarakat sendiri harus bersama-sama berkomitmen melaksanakan adaptasi kebiasaan baru ini dengan penuh DISIPLIN untuk menjalankan Protokol Kesehatan Covid-19 sehingga aktifitas Transportasi laut berjalan dengan baik dan lancar.

Selain itu,hal penting yang harus diperhatikan bahwa semua pihak terkait dengan transportasi laut harus memberikan dukungan bagi kelancaran logistik guna memenuhi kebutuhan masyarakat.

Informasi yang kami dapatkan dari MAKASSAR,saat ini ADAPTASI KEBIASAAN BARU MENUJU MASYARAKAT PRODUKTIF DAN AMAN DARI PANDEMI COVID-19 sudah dilakukan.

Mudah-mudahan beberapa KABUPATEN di MALUKU dapat  memberlakukan ADAPTASI KEBIASAAN BARU sesuai dengan SURAT EDARAN MENTERI PERHUBUNGAN RI NOMOR SE 12 TAHUN 2020 sehingga aktifitas Transportasi laut berjalan dengan lancar dan masyarakat dari beberapa KABUPATEN tersebut segera kembali ke daerahnya masing-masing.”tutupnya. (**)

Pos terkait